
Bupati Kapuas, H. M. Wiyatno saat menyampaikan sambutan pada Malam Hiburan Rakyat Puncak Peringatan HUT ke-80 RI Kabupaten Kapuas di Jalan Maluku, Kuala Kapuas, Minggu (24/8/2025).
detakkalteng.com, Kuala Kapuas, – Malam hiburan rakyat digelar meriah sebagai puncak peringatan HUT ke-80 Republik Indonesia yang digelar di jalan Maluku, Kuala Kapuas, Minggu (24/8/2025).
Acara ini tidak hanya dihadiri oleh Bupati Kapuas, H. M. Wiyatno, tetapi juga oleh berbagai tokoh penting seperti sekretaris daerah, anggota DPRD, dan masyarakat luas yang turut memadati lokasi acara.
Dalam sambutannya, Bupati Kapuas menyampaikan rasa syukur atas suksesnya rangkaian kegiatan tersebut.
“Mari kita sambut meriah malam ini dengan kebahagiaan dan semangat pantang menyerah,” ujar Wiyatno.
Ia menekankan pentingnya momen kemerdekaan sebagai waktu penuh makna dan kehangatan bagi seluruh masyarakat.
Malam hiburan rakyat ini dimeriahkan oleh berbagai penampilan dari artis-artis lokal dan nasional, di antaranya Yanson, Marion, Zita Dut, Almera Sabrina, Tina, Melda Jihan, Iis Permata, Kodim 1011/KLK, Sewa Kotama, serta Kapuas Bersinar Band.
Kehadiran mereka semakin menambah kemeriahan malam itu. Bupati juga mengimbau masyarakat untuk menjaga keamanan selama acara berlangsung, agar keseruan malam hiburan dapat dirasakan oleh semua.
Melalui pesta rakyat ini, diharapkan tercipta rasa persatuan dan komitmen bersama untuk menuju Kapuas Bersinar.